Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang menyiagakan 47 Fasilitas Kesehatan (Faskes) dan dua Posko Lebaran 2022 di dua titik rest area di wilayah Kabupaten Semarang.
- APK Melanggar, Bawaslu Grobogan Rekomendasikan Penertiban Mandiri
- Manusia Kanibal Sumanto Bersama 30 Penyandang Gangguan Jiwa Ikuti Vaksinasi
- Wali Kota Semarang Apresiasi Gerakan Mengumpulkan Koin untuk Membantu Masyarakat Kurang Mampu
Baca Juga
Hal ini diungkap Bupati Semarang Ngesti Nugraha ditengah Rapat Koordinasi Lintas Sektoral (Linsek), di Gedung Serbaguna Alun -Alun Bung Karno, Senin (18/4).
Ngesti menjelaskan, pelayanan kesehatan dan Posko lebaran di terminal Bawen dan di Rest Area berada di KM 429, 456 A dan B.
"Posko akan beraktifitas penuh pada pukul 07.00-20.00 WIB dengan 47 Faskes yang disiagakan," ujarnya.
Dalam pelaksanaannya, Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang akan menerjunkan 147 Tenaga Kesehatan (Nakes).
Bupati menyampaikan akan mendukung penuh dalam mempersiapkan perayaan idul fitri 1443H /Tahun 2022.
Dukungan senada juga disampaikan Pabung Kodim 0714/Sltg bahwa Jajaran Kodim akan mendukung penuh Jajaran Kepolisian serta Pemerintah Kabupaten Semarang menciptakan situasi kondusif selama Perayaan Idul Fitri.
Sementara, Polres Semarang menunggu petunjuk dari Mabes Polri bahwa akan diberlakukan sistem One Way di Sepanjang jalur Tol baik untuk Arus mudik dan Balik Perayaan Idul Fitri.
"Untuk melakukan rekayasa lalin nanti kami siapkan 4 pos pelayanan diantaranya pos pelayanan Rest Area KM 429, Rest Area KM 456 A dan B Serta Simpang Bawen," tambah Kapolres Semarang ucapnya
"Di pos pelayanan maupun pos pengamanan nantinya kami juga membutuhkan bantuan dari TNI tenaga kesehatan, satpol pp dan dinas perhubungan" tandas Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A.
- Kapolres Dan Jajaran Polres Tegal Kota Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim Piatu
- Kenaikan Servis Charge Memberatkan, Pedagang PGS Menolak dan Tuntut Perbaikan Fasilitas
- Dishub Pantau Peningkatan Lalu Lintas Nataru Hanya 5 Persen