Coklit KPU Salatiga Sudah 100%, Terdapat Selisih 4000-an

Petugas Pantarlih Didampingi Komisioner KPU Salatiga Saat Melalukan Pencoklitan Di Rumah Dinas Ketua DPRD Salatiga, Dance Ishak Palit, Beberapa Waktu Lalu. Erna Yunus B/RMOLJawaTengah
Petugas Pantarlih Didampingi Komisioner KPU Salatiga Saat Melalukan Pencoklitan Di Rumah Dinas Ketua DPRD Salatiga, Dance Ishak Palit, Beberapa Waktu Lalu. Erna Yunus B/RMOLJawaTengah

Ketua KPU Salatiga Yesaya Tiluata mengatakan proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Data Pemilih oleh Petugas Pemutakhirann Data Pemilih (Pantarlih) di Salatiga sudah mencapai 100%.


Sukseskan Coklit yang berlangsung dari tanggal 24 Juni s.d. 24 Juli 2024 itu, ternyata menemukan fakta selisih cukup besar saat Pemilihan Legislatif (Pileg) lalu dengan Pilkada 2024-2029 ini.

"Terdapat selisih angka antara Pileg dengan Pilkada ini. Kalau data DP4nya (Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan) ada selisih 4000-an," kata Yesaya Tiluata kepada RMOLJATENG, Senin (22/07).

Ketua KPU Salatiga Yesaya Tiluata Saat Diwawancara Wartawan Di Salatiga. Erna Yunus B/RMOLJawaTengah

Ada pun proses Coklit dilaksanakan oleh Pantarlih dengan mendatangi pemilih secara langsung untuk mencocokkan daftar pemilih KPU hasil sinkronisasi DP4 dan DPT (Daftar Pemilih Tetap) terakhir Pemilu yang telah berlangsung kemarin, dengan e-KTP atau KK dan biodata pemilih atau Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Dan setelah tanggal 3 Agustus 2024 mendatang, dipastikan Yesaya akan keluar data rinci secara bertingkat/ berjenjang.

"Kalau hasil coklitnya nanti melalui data penetapan pleno bertingkat. Kalai data pleno hasil coklitnya masih awal bulan," ucapnya.