Bupati Wonogiri Joko Sutopo menegaskan pemerintah kabupaten setempat akan mengakomodasi agar anak-anak difabel bersekolah mendapatkan seragam gratis.
- Penyandang Disabilitas Miliki Website Cari Kerja
- Ribuan Ikuti Jalan Sehat Wonogiri Youth Fest
- Bupati Wonogiri Beri Pesan PNS Harus Miliki Mental Jujur
Baca Juga
“Kami akan berusaha mencarikan dana lain sehingga anak-anak difabel bersekolah tetap mendapatkan seragam gratis. Paling lambat satu bulan, seragam sudah sampai di tangan bapak/ibu semua,” janji Joko di pendopo rumah dinas Bupati Wonogiri, Rabu (23/8).
Hal ini menanggapi keluhan salah satu orangtua memiliki anak difabel mengaku iri. Pasalnya, anak-anak normal bersekolah di sekolah umum, baik SD maupun SMP mendapatkan seragam gratis dari pemerintah Kabupaten Wonogiri.
Dalam kesempatan itu, saresehan bersama I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak di pendopo rumah dinas Bupati Wonogiri, Rabu (23/8).
“Program seragam gratis tersebut diberikan kepada siswa baru kelas I SD dan kelas VII SMP. Untuk siswa SD berhak mendapatkan tiga stel seragam terdiri dari putih merah, pramuka, dan batik berupa baju, bukan bahan kain,” kata dia.
Untuk siswa kelas VII SMP, bakal mendapatkan tiga stel seragam, yakni putih biru, pramuka dan batik.
Namun untuk siswa kelas VII SMP, seragam yang diberikan masih berwujud bahan kain. Mendengar jawaban Bupati Wonogiri, Menteri PPPA mengaku sangat gembira karena Bupati sudah memberikan solusi terbaik.
- Penyandang Disabilitas Miliki Website Cari Kerja
- Ribuan Ikuti Jalan Sehat Wonogiri Youth Fest
- Bupati Wonogiri Beri Pesan PNS Harus Miliki Mental Jujur