Sebuah bus pariwisata rombongan pelajar study tour mengalami kecelakaan di Tol Tembalang, Semarang, Kamis (13/06) pagi.
- Selamatkan Pengunjung Terserat Ombak Di Pantai Ketawang, 4 Pemancing Dapat Penghargaan Dari DPC PKB Purworejo
- Momen Haru Pertemuan Kembali Antara Keluarga Dan Kucing Peliharaan Yang Tertinggal Di Rest Area
- Niat Nyampah Dari Jembatan, Malah Nyemplung Setelah Kaget Diklakson
Baca Juga
Dari informasi didapatkan, beberapa penumpang dan awak bus pariwisata itu alami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit. Korban luka-luka segera ditangani tim patroli jalan tol dan petugas medis Jasa Marga.
Bus mengalami musibah kecelakaan ini, kondisinya ringsek bagian depan samping kiri cukup parah akibat menabrak sisi pembatas jalan tol.
Lokasi kecelakaan berada di turunan Tol Tembalang arah ke dalam kota Semarang. Petugas kepolisian dan Jasa Marga sampai berita ini tayang, masih melakukan evakuasi kendaraan kecelakaan.
Sedangkan, para korban kecelakaan sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit. Polisi sudah melakukan olah TKP di lokasi kejadian.
Dugaan sementara, diduga bus nahas itu mengalami rem blong.
- PWI Minta Hakim Agar Tegakkan Keadilan!
- Posko Pendakian Jalur Via Selo Resmi Dibuka, Petugas Gabungan Lakukan Sosialisasi Keamanan
- Libur Paskah, Polisi Hadir Di Obyek Wisata: Jajaran Polsek Teras Gencarkan Patroli Humanis