Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLiSPI) menggelar kejuaraan sepakbola wanita nasional kategori U15 di Lapangan Kartopuran, Solo, Jawa Tengah. Kick off dimulai Sabtu dan Minggu 29-30 Januari 2020.
- Tim Sepakbola Putri Jawa Timur Juara Kejurnas Piala Sekjen BLiSPI
- 8 Tim Putri U15 Lolos Babak Perempat Final
- Sekjen BLiSPI Pusat Buka Kejuaraan Sepakbola Putri U15 di Kota Solo
Baca Juga
Kejuaraan ini memperebutkan Piala Pertama Sekretaris Jenderal (Sekjen) BLiSPI dan diikuti 16 peserta dari berbagai wilayah di Indonesia.
Sekjen BLiSPI, Yessi Yunita mengatakan, kejuaraan sepakbola wanita nasional merupakan komitmen BLiSPI dalam menggagas sepakbola putri pertama di Indonesia.
"Dengan membangun prestasi pemain putri di tanah air, ini termasuk dalam Intruksi Presiden No 3 tahun 2019 tentang Pembangunan Percepatan Sepak Bola Tanah Air. Hal ini terus dilakukan baik kompetisi maupun kejuaraan nasional, untuk menambah pengalaman bertanding pemain putri antar provinsi," ujar Yessi, kepada Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (28/1).
Ditambahkan Yessi, para peserta menyambut baik kejuaraan sepakbola wanita nasional U15 ini.
"Mereka antusias dan semangat. Karena ini ajang bergengsi dalam memperebutkan Piala Sekjend BLiSPI Pertama," tutup wanita asal Bandung ini.
Berikut pembagian peserta BLiSPI putri U15:
Grup. A
1. BLiSPI Jatim 2
2. Putri Surakarta
3. Putri Ambarawa
4. Putri Jakarta
Grup. B
1. Betawi FC
2. Putri Alaska
3. SMAN 2 Kebumen
4. BLiSPI Jatim 1
Grup. C
1. Kalteng Putri
2. Putri Tangsel Banten
3. Srikandi Majapahit Jatim
4. Diklat Bina Bangsa Brebes
Grup. D
1. Yayasan Babel
2. Farmel Hatta Palembang
3. Putri Mataram
4. BLiSPi Putri Lampung
- Tim Sepakbola Putri Jawa Timur Juara Kejurnas Piala Sekjen BLiSPI
- 8 Tim Putri U15 Lolos Babak Perempat Final
- Sekjen BLiSPI Pusat Buka Kejuaraan Sepakbola Putri U15 di Kota Solo