Volume kedatangan pemudik secara signifikan di Terminal Tingkir, Salatiga diprediksi akan mulai Jumat (5/4), besok. Saat ini, kedatangan para perantau yang didominasi wilayah di Jabodetabek itu baru 1 dan 2 persen saja.
- Pastikan Kesiapan Personil, Polres Blora Intensifkan Pelatihan Dalmas
- Media Merupakan Mitra untuk Edukasi ke Masyarakat
- RAPI Bantu Alat Telekomunikasi Posko Terpadu
Baca Juga
"Karena, Jumat (5/4) itu pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN), BUMN dan sebagai pegawai swasta mulai libur hari pertama selama cuti bersama pada angkutan lebaran," kata Pengawas Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Tingkir, Salatiga, Vicky Prasetyo saat ditemui di Terminal Tipe A, Salatiga, Kamis (4/4).
Sejauh ini, kesiapan Terminal belum lama diresmikan Presiden Jokowi itu terus menelorkan program dan kegiatan berdampak pada kunjungan penumpang yang tinggi. "Sejauh ini, Posko angkutan lebaran telah kita disiapkan," imbuhnya.
Sebelumnya, Terminal Tipe A Tingkir Salatiga bersama Polres dan Dishub Salatiga menggelar razia kesiapan baik administrasi maupun kelengkapan dan lain jalan Bus AKAP yang keluar masuk terminal.
- Gubernur Ahmad Luthfi: Warga Jateng Jika Belum Ada Pekerjaan Tetap, Tidak Usah Balik Ke Jakarta
- Perluasan Layanan Transjabodetabek
- Pesan Lebaran Dari Banjarnegara: Kembali Ke Fitrah, Membangun Solidaritas