Warga Desa Lebo dan Candiareng di Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang, berharap jalan penghubung antara kedua desa tersebut segera diperbaiki.
- Kawal Ibadah Jumat Agung, Polres Tegal Siap Lindungi Kebebasan Beragama
- Kudus Kehilangan Salah Satu Putra Terbaiknya
- Menteri ATR/BPN Ajak Kepala Daerah Kolaborasi Sertifikasi Tanah Dan RDTR
Baca Juga
Sebab, jalan yang hanya berjarak sekitar 3 kilometer dari pusat kota Batang itu sudah rusak parah sejak lama.
"Saya pindah ke sini sekitar dua tahun lalu, tapi belum ada perbaikan sama sekali. Inginnya ya segera diperbaiki," kata warga sekitar, Riyan, Rabu (28/02).
Jalan sepanjang 1 kilometer itu dulunya milik dua desa. Namun, karena kondisinya semakin memprihatinkan, akhirnya jalan itu diserahkan ke Pemerintah Daerah (Pemda) Batang.
"Jalan itu sudah menjadi jalan kabupaten sejak 14 November 2023. Sudah ada surat keputusannya dari Pemda Batang," kata Endro Suryono, Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR) Kabupaten Batang.
Menurut Endro, jalan itu akan segera diperbaiki tahun ini. Pemkab Batang sudah menganggarkan sekitar Rp 400 juta untuk pemeliharaan jalan tersebut.
"Kami berencana menyelesaikan perbaikan jalan itu sebelum Lebaran. Insyaallah, bisa terwujud. Jalan itu penting bagi warga, terutama para pelajar yang harus ke sekolah," ujarnya.
Jalan Lebo-Candiareng merupakan jalan alternatif yang lebih dekat dan cepat dibandingkan dengan jalan memutar.
Jalan itu melewati perkebunan dan memiliki lebar 3 hingga 4 meter. Jalan itu akan dikerjakan oleh Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) DPUPR Kabupaten Batang.
- Posko Pendakian Jalur Via Selo Resmi Dibuka, Petugas Gabungan Lakukan Sosialisasi Keamanan
- Libur Paskah, Polisi Hadir Di Obyek Wisata: Jajaran Polsek Teras Gencarkan Patroli Humanis
- Kawal Ibadah Jumat Agung, Polres Tegal Siap Lindungi Kebebasan Beragama