Persipura Jayapura mengawali Liga 1 2020 dengan kemenangan atas PSIS Semarang, di Stadion Klabat, Manado, Sulawesi Utara, Minggu (1/3) petang.
- Tim Papan Atas Mendominasi Pekan ke 17 Sukun U23 League
- Pendaftaran Siksorogo Lawu Ultra 2024 Kembali Dibuka, Ada Kategori Baru di 120 KM
- Pemkot Solo Siapkan 65 Bus Low Deck Dukung ASEAN Para Games 2022
Baca Juga
Pertandingan ini menjadi debut Persipura di Klabat, yang menjadi homebase mereka untuk sementara waktu, karena Stadion Mandala Jayapura dalam renovasi menyambut PON 2020.
Dikutip dari goal.com, Laga sempat berlangsung alot untuk kedua tim, namun Persipura boleh dibilang lebih menguasai pertandingan. Sayangnya, hingga babak pertama selesai, tidak ada gol terjadi.
Pada babak kedua pertandingan lebih terbuka dan cepat. Persipura akhirnya membuka keunggulan mereka melalui Boaz Solossa. Pada menit ke-55.
Berawal dari bola yang ditendang Sylvano Comvalius ke kotak penalti, Thiago Amaral menyambutnya kemudian diterima oleh Boaz. Dari jarak dekat, Boaz dengan mudah memperdaya kiper lawan.
Gol kedua Persipura hadir pada menit 88’. Kali ini aksi pemain pengganti Gunansar Mandowen begitu mulus meluncur ke kotak penalti, melewati Jandia Eka, dan dengan pasti menceploskan bola ke gawang.
Laga pun selesai dengan skor akhir dua gol tanpa balas untuk Mutiara Hitam. Sungguh merupakan pertanda yang baik untuk skuad arahan Jacksen Tiago, di Stadion Klabat. [ard]
Susunan Pemain
Persipura: Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Arthur Cunha, Israel Wamiau, David Rumakiek; Tiago Amaral, Muhammad Tahir, Takuya Matsunaga, Tood Rivaldo; Sylvano Comvalius, Boaz Solossa.
PSIS: Jandia Eka; Safrudin Tahar, Rio Saputro, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo; Fandi Eko, Finky Pasamba, Septian David; Hari Nur Yulianto, Jonathan Cantillana, Komarudin.
- Meriah, Gelaran Nobar Perjuangan Garuda Muda Indonesia Dalam Semifinal Piala AFC U23 Di Wonogiri
- Imbang 2-2, Prancis Berbagi Tiket 16 Besar Dengan Portugal
- Walikota Semarang Soroti Tingginya Tingkat Stress dan Penyakit Jantung di Kalangan Anak Muda