Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Semarang (BEM USM) menyelenggarakan seminar Ngaji Pancasila dengan tema “Generasi Mahasiswa Bicara Pancasila” di Gedung V Lantai 6 USM.
- MBG di Blora Mulai Diterapkan
- Alumni SMP 2 Purworejo Bakal Gelar ‘Reuni 40 THN Kejora 84’
- Kustiyono, Doktor ke-50 Manajemen UKSW
Baca Juga
Kegiatan yang dipandu moderator Gideon Budi Santo itu diikuti 150 peserta terdiri atas mahasiswa, delegasi berbagai organisasi dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) USM serta jajaran pengurus dan masyarakat Kampung Pancasila.
Kegiatan dibuka Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH dan didampingi Pendiri Kampung Pancasila Achmad Robani Albar SH MH.
Ketua Panitia, Satria Nibras Yudida Wahyudi mengatakan, tujuan kegiatan menanamkan dan membumikan nilai luhur Pancasila kepada masyarakat terutama bagi generasi muda.
“Tujuan kegiatan ini untuk menanamkan kembali dan membumikan nilai-nilai luhur sila Pancasila kepada masyarakat Indonesia terutama bagi generasi muda “, katanya, Kamis (22/6/2023).
Pada kesempatan itu, Achmad Robani memberikan materi mengenai sejarah berdirinya Kampung Pancasila sebagai bentuk dari kepeduliannya terhadap kelestarian nilai luhur Pancasila di masyarakat khususnya generasi muda.
Lalu dilanjutkan pemaparan materi Junaidi yang menjelaskan pentingnya mahasiswa mengenal dan membumikan nilai-nilai Pancasila di lingkungan universitas.
Robani berharap, kegiatan Ngaji Pancasila dapat menjadi kegiatan rutin untuk membumikan nilai-nilai Pancasila pada kepribadian generasi muda.
“Saya berharap, kegiatan Ngaji Pancasila dapat kembali dilakukan sebagai kegiatan rutin untuk membumikan nilai-nilai Pancasila pada kepribadian generasi muda agara tidak terkikis,'' ungkapnya.
- Hadirkan Ragam Inovasi: Kekuatan Utama UKSW Dalam Festival Dan Pameran Merdeka Belajar 2024
- Job Fair Ke-45 UKSW Tawarkan Ratusan Lowongan KERJA Dari 42 Perusahaan Dan Sekolah
- Pengumuman SNBP Tunjukkan Unnes PTN Favorit Paling Banyak Diminati Ke-6 Di Indonesia