Batang Teras Pandawa Punya Calon Pengelola Baru, Berani Tawar Rp 712 Juta

Batang Teras Pandawa, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Bakti Buwono
Batang Teras Pandawa, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Bakti Buwono

Batang Teras Pandawa (BTP), salah satu sentra UMKM di Kabupaten Batang punya calon pengelola baru. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pasar dan PKL Disperindagkop dan UKM Kabupaten Batang, Supriyanti.


Batang Teras Pandawa (BTP), salah satu sentra UMKM di Kabupaten Batang punya calon pengelola baru. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pasar dan PKL Disperindagkop dan UKM Kabupaten Batang, Supriyanti.

Ia mengatakan calon pengelola menawar untuk mengelola BTP selama tiga tahun dengan nilai Rp712 juta. Calon pengelolanya adalah PT Mitra Sekawan Pilar.

"Tapi kami masih menyebutnya calon pemenang, sebab ada yang harus dikaji terkait penawarannya yaitu konsep pengelolaan BTP," katanya, Sabtu (16/03).

Supriyanti menuturkan proses lelang pengelola BTP berlangsung dua kali. Tahap pertama gagal karena hanya ada dua penawar, padahal syarat minimal tiga penawar.

Lalu setelah kembali diulang, ada tiga penawar untuk pengelolaan BTP. Pihak calon pemenang menawarkan konsep baru untuk BTP.

Namun pihaknya harus mengkaji karena konsepnya membutuhkan perubahan fisik BTP.

"Kalau dalam Peraturan Bupati diperbolehkan adanya penambahan, boleh merombak tapi tanpa mengubah struktur bangunan," jelasnya.

Pengelola sebelumnya yaitu PT Batang Karya Mandiri, yang sebelumnya menyewa seluruh area BTP, telah mengakhiri kontraknya pada 31 Januari 2024.

Mereka akan mendapatkan fasilitas lengkap di BTP, seperti parkir, loading dock, kantor manajemen, game zone VR, area panggung, toilet, area pengunjung, dan ruang panel.

"Kami juga menyediakan peralatan seperti AC, meja, kursi, TV, dan perangkat game zone," tutur Supriyanti.

BTP merupakan salah satu proyek unggulan pemerintah Kabupaten Batang untuk mengembangkan sektor UMKM.
 
BTP memiliki luas area 3.000 meter persegi dan terdiri dari 63 stan yang menawarkan berbagai produk dan jasa. BTP juga dilengkapi dengan jaringan instalasi air bersih dan listrik.



Batang Teras Pandawa