Bank bjb memberikan hadiah menarik untuk transaksi valas atau mata uang asing dalam program Loyalty Customer Transfer Valas 2023.
- Wawalkot Tegal Pastikan Kondisi Ketersediaan Pangan Aman
- Fenomena La Nina Berdampak Pada Sektor Pertanian
- Kenyataan Hidup: Usai Hari Raya, Harga Ayam Masih Selangit Harga Cabai Menurun
Baca Juga
“Ini merupakan program dalam bentuk pemberian hadiah kepada nasabah baik perorangan maupun perusahaan telah melakukan transaksi outgoing transfer dengan frekuensi transaksi terbanyak,” ungkap Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto, dalam siaran rilisnya, Rabu (15/3).
Menurut dia, nasabah bank bjb yang telah melakukan frekuensi terbanyak outgoing transfer (OT) akan mendapatkan kesempatan hadiah setiap bulan. Adapun hadiah berupa TV LED atau logam mulia 24 karat.
“Apabila nasabah telah mendapatkan hadiah pada periode berjalan, maka tidak diikutsertakan kembali untuk mendapatkan hadiah program berikutnya. Pengesahan pemenang setiap bulannya akan dilakukan secara internal dan diumumkan ke setiap cabang,” kata dia.
Menurut dia, pemenang akan diumumkan maksimal pada minggu kedua bulan berikutnya dan pengambilan hadiah dapat dilakukan di kantor cabang. Jenis hadiah dapat berubah mengikuti ketersediaan stok barang.
“Program ini digelar sebagai bentuk apresiasi bank bjb terhadap nasabah baik perusahaan atau perorangan yang banyak melakukan transaksi valas,” kata dia.
Periode program Loyalty Customer Transfer Valas 2023 berlangsung mulai 1 Januari sampai dengan 31 Desember 2023.
Bank bjb melayani jasa layanan kiriman uang (Transfer) dalam valuta asing ditujukan ke rekening berada di dalam maupun luar negeri atas permintaan dan untuk kepentingan nasabah.
“Manfaat transaksi ini adalah memberikan solusi atas transaksi kiriman uang dalam valuta asing bagi Nasabah/Walk in Customer (WIC),” kata dia.
Beberapa keunggulan transfer valas adalah dapat dilakukan dalam mata uang sesuai dengan permintaan dan menggunakan sumber dana fleksibel yaitu baik dalam rupiah maupun valuta asing secara tunai/non tunai. Kemudian kurs dan biaya kompetitif.
“Layanan ini juga memiliki dukungan teknologi andal dan jaringan bank koresponden milik bank bjbyang akan memberikan kemudahan serta keamanan dalam melakukan kiriman uang valuta asing Anda sampai tujuan dengan aman dan tepat waktu,” terang dia.
Melalui One Day Service Settlemen atau sesuai ketentuan berlaku. permintaan kiriman uang valas dapat diterima pada hari yang sama (intra-day). Selain itu, juga dapat melayani transaksi transfer, khususnya outgoing transfer (OT) dalam 130 mata uang valuta asing ke berbagai negara.
- Gandeng Sampoerna, Pemkab Tegal Latih 200 UMKM Agar Melek Digital
- Volume Penumpang Kereta Api Masih Tinggi
- PAM Sendang Kamulyan Batang Targetkan 60 Ribu Pelanggan