Kebakaran menimpa eks bangunan Puskesmas Kutasari, Purbalingga tapi api dapat segera dijinakkan oleh Tim Pemadam Kebakaran Pemkab Purbalingga sehingga tidak melebar, Selasa (5/9).
- 352 Calon Jemaah Haji Kabupaten Grobogan Mulai Diberangkatkan
- Tinjau Penanaman Padi, Presiden Jokowi Dapat Keluhan Soal Irigasi
- Wali Kota Siap Menjamu Ratusan Perwakilan Forum Anak Nasional
Baca Juga
Kepala Satpol PP Purbalingga, Revon Harprindiat mengungkapkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.40 WIB. Ada seorang warga membakar sampah di sekitar bangunan itu dan kemudian ditinggal pergi.
"Karena banyak rumput kering dan angina lumayan kencang, maka nyala api bakaran sampah itu langsung menyambar bagian atap," kata Revon.
Setelah mendapat laporan dari warga masyarakat, mobil pemadam kebakaran segera dating dan akhirnya berhasil memadamkan api.
"Api berhasil dipadamkan, dan bekas bangunan puskesmas tersebut dapat diselamatkan," tambah Revon.
Sementara itu beberapa saat sebelumnya, kebakaran juga terjadi pada lahan kosong digunakan sebagai pembuangan sampah ilegal. Kebakaran dipastikan dari warga membakar sampah, namun ditinggal begitu saja. Akibatnya, api membakar tempat sampah dan lahan kosong di Desa Babakan, Kecamatan Kalimanah.
- Pedagang Rela Antre Vaksin Gratis Di Gerai Vaksin Polres Kendal
- Wali Kota Solo Bakal Tertibkan Bangunan Liar Bong Mojo
- Peduli Kekeringan Melanda, Polres Blora Serahkan Bantuan Sarana Air Bersih