Bangun Ikon Tata Kota, Pemkot Semarang Siapkan Duit Rp1,5 Miliar

Taman Kota baru akan dibangun Pemkot Semarang di Jalan Pandanaran. Dicky Aditya/RMOLJateng
Taman Kota baru akan dibangun Pemkot Semarang di Jalan Pandanaran. Dicky Aditya/RMOLJateng

Pemerintah Kota Semarang mulai melakukan pembangunan taman kota persisnya di bawah jembatan penyeberangan Jalan Pandanaran. Akan dibangun taman kota bernama "Brilian Park", hasil kolaborasi Pemkot Semarang dan Bank BRI. 


Taman kota baru dibuat demi menambah ruang terbuka hijau di tengah kawasan pusat Kota Semarang. Masyarakat supaya bisa menikmati keindahan kota serta untuk mengurangi polusi udara. 

Luasnya nanti sekitar 450 meter persegi. Taman Brilian Park lokasinya berada tepat di bawah Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Jalan Pandanaran, sebagai ikon tata kota. 

Selain untuk taman, fungsinya nanti juga sekaligus bisa digunakan pedestrian atau trotoar bagi pejalan kaki. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang Suwarto menjelaskan, setelah jadi nantinya, taman kota baru di Jalan Pandanaran pusat kota itu dapat dinikmati masyarakat dan bermanfaat menjadi fasilitas umum. 

"Kita nantikan agar bisa secepatnya selesai dibangun. Apalagi lokasinya pas di tengah kota, bisa mempunyai manfaat sebagai lahan terbuka bagi masyarakat, tempat santai, dan ada jogging tracknya," jelas Suwarto, Rabu (26/6). 

Taman Brilian Park hasil kerja sama Pemkot Semarang dan Bank BRI dibangun dalam waktu bersamaan dengan beberapa taman lain. Waktu pengerjaan sekitar selama 2 bulan. Anggaran pembangunannya senilai Rp 1,5 miliar.