Bakal Calon Bupati Demak, Teguh Sapto Utomo Ambil Berkas Pencalonan Di PPP 

Bakal calon bupati, H. Teguh Sapto Utomo, lakukan pengambilan berkas calon bupati Demak di Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Demak, Selasa (21/05). 


Namun, dalam kesempatan itu, ia tidak hadir langsung melainkan diwakili Tim Teguh Sapto Utomo yakni Ragil Supardi untuk pengambilan formulir. 

Tim Teguh Sapto Utomo mengambil formulir pendaftaran pada hari pertama PPP membuka penjaringan bakal calon bupati Demak. 

Ketua Desk Pilkada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Demak, Subari, mengatakan PPP siap ikut mengajukan calon dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Demak 2024. Dengan adanya bakal calon sudah mendaftar, Teguh Sapto Utomo akan meramaikan bursa pencalonan Pilkada Bupati Demak. 

"Kita masih menunggu calon-calon lain dalam tahap pendaftaran," kata Subari, dalam keterangan diterima RMOLJateng, Rabu (22/05). 

Meski begitu, pihak internal PPP mengkonfirmasi belum dapat memastikan siapa lagi yang akan melakukan pendaftaran selanjutnya. Tahap pengambilan formulir pendaftaran calon bupati di PPP dibuka mulai 21 Mei sampai 21 Juni, selama satu bulan.