Atlet NPCI Blora Sumbang Medali Emas Dan Perunggu Di Peparnas XVII 2024 Solo

Atlet National Paralympic Comittee Indonesia (NPCI) Kabupaten Blora Meraih Hasil Luar Biasa Pada Hari Ke Dua Kejuaran Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) 2024 Di Solo. Istimewa/RMOLJawaTengah
Atlet National Paralympic Comittee Indonesia (NPCI) Kabupaten Blora Meraih Hasil Luar Biasa Pada Hari Ke Dua Kejuaran Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) 2024 Di Solo. Istimewa/RMOLJawaTengah

Blora - Dua atlet National Paralympic Comittee Indonesia (NPCI) Kabupaten Blora meraih hasil luar biasa pada hari ke dua kejuaran Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) 2024 di Solo. Keduanya berhasil meraih 2 medali emas dan 1 medali perunggu bagi kontingen Jawa Tengah. 

Dua keping medali emas itu diraih Meidista Afdarista di cabang olahraga (cabor) lompat jauh dan lari 200 meter. Sedangkan 1 medali perunggu diraih atlet Ariyo Ariyona dari cabor taekwondo. 

Di cabor lompat jauh, Meidista berhasil menggungguli atlet asal Bali dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Meidista berhasil melakukan lompatan terbaik sejauh 4/89 meter, sedangkan di urutan ke dua ditempati atlet asal Bali dengan lompatan sejauh 4.38 meter. Sementara atlet NTT harus puas di urutan ke tiga dengan lompatan sejauh 4.05 meter. 

Di cabor lari 200 meter, Meidista juga berhasil membawa pulang medali emas. Atlet asal Kecamatan Cepu, Blora itu mencapai garis finish pertama dengan catatan waktu 28.64 detik menggunguli saingannya, atlet asal Jawa Barat. 

Sementara atlet Blora lainnya, Ariyo Ariyona berhasil meraih medali perunggu di cabor taekwondo. Di babak semi final Ariyo terpaksa mengakui kehebatan atlet Daerah Istimewa Yogyakarta. Ariyo pun berhasil mempersembahkan medali perunggu setelah perebutan juara ke tiga dan ke empat tidak digelar. 

Ketua NPCI Kabupaten Blora, Sriyono Abdul Qohar, sangat bangga dengan capaian para atletnya. Terlebih capaian ini diraih di kejuaraan bergengsi tingkat nasional. 

"Tentunya sangat bangga sekali. Tidak hanya saya tentunya semua pengurus dan orang tua atlet yang langsung datang ke Solo memberi support. Kalau di Peparnas Papua 2019 lalu atlet kita hanya mampu menyumbang 1 medali emas. Kini di hari kedua Peparnas 2024 sudah 3 medali. Dan ini saya yakin bisa bertambah karena masih ada atlet kita yang akan bertarung," kata Sriyono saat mendampingi para atlet di Stadion Sriwedari Solo, Selasa (08/10). 

Menurut Sriyono capaian medali Meidista bisa kembali bertambah karena ia akan kembali turun di kelas estafet. Pihaknya pun meminta dukungan dan suport kepada seluruh masyarakat Blora agar Meidista bisa kembali meraih medali emas. 

"Besok Meidista akan kembali turun lagi di kejuaraan estafet. Mohon doanya agar Meidista bisa kembali merebut medali emas," pintanya. 

Pada Peparnas 2024 kali ini, ada sebanyak 4 atlet asal Blora yang berlaga. Selain Meidista dan Ariyo, masih ada Yusuf Fikri Albar yang akan berlaga di atletik dan Soni Wijaya di cabor menembak. Keduanya rencananya baru akan berlaga di hari Jumat dan Sabtu besok.