Pendapatan Daerah Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2024 diperkirakan akan mencapai Rp2.547.206.911.338. Dari pendapatan asli daerah (PAD) Rp459.053.234.388 berasal dari pajak daerah, hasil retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan daerah dipisah dan PAD lain-lain yang sah.
- Yasip Khasani : Banyak Orang Berpenampilan Miskin Menyembunyikan Kekayaannya
- Pentingnya Peran FKUB dan Ormas dalam Menjaga Kerukunan Nasional
- Warga Kurang Mampu Kota Magelang, Gratis Bayar Tagihan air PDAM dan PBB
Baca Juga
"Pendapatan lain berasal dari transfer pemerintah pusat dan transfer antar daerah. Juga ada lain-lain pendapatan daerah yang sah," kata Bupati Magelang Zaenal Arifin, menyampaikan raperda APBD 2024 dalam rapat paripurna DPRD, Jumat (15/9).
Mengenai anggaran belanja daerah tahun depan, lanjut bupati, diperkirakan mencapai Rp2.822.254.964.705. Sehingga akan terdapat defisit anggaran sebesar Rp275.048.053.357.
Namun, defisit tersebut akan ditutup dengan SILPA tahun lalu, dikurangi anggaran penyertaan modal daerah. "Sehingga SILPA (Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran Tahun Berkenaan memjadi nol," katanya, dalam rapat dipimpin Wakil Ketua DPRD, Mahmud.
- Pemkab Tegal Klaim Program RTLH Sukses Turunkan Kemiskinan
- DPR RI Cek Mal Pelayanan Publik Salatiga
- Kembali Jebol, Pemkab Demak Gerak Cepat Perbaiki Tanggul Sungai Wulan