Puluhan warga mengikuti khitanan massal dalam rangka HUT ke 77 Bhayangkara, di Polsek Semarang Tengah, Rabu (28/6).
- Polsek Semarang Tengah Hanya Keluarkan Rekomendasi Konser di Mall Tentrem
- Kapolsek Semarang Tengah Pastikan Informasi Pengobatan Ida Dayak di Semarang Hoax
- Insiden Atraksi Tong Setan di Komplek Dugderan, Satu Orang Dirawat di Rumah Sakit
Baca Juga
"Alhamdulillah, antusias masyarakat tidak hanya dari Kecamatan Semarang Tengah, namun juga beberapa kecamatan lainnya mengikuti khitanan masal ini," terang Kapolsek Semarang Tengah, Kompol Indra Romantika.
Khitanan massal digelar di Mapolsek Semarang Tengah melibatkan tim medis Klinik Bersalin Bidan Isma Elya dan Tim RSUP Fatmawati Jakarta Selatan. Indra menambahkan, sebelumnya bakti sosial dilakukan dengan pembagian sembako hingga vaksinasi, khitanan massal diharapkan dapat membantu masyarakat.
"Tentunya banyak yang ingin mengkhitankan anak anak mereka, mungkin belum ada rejeki. Dengan khitanan masal gratis ini, kami tentunya berharap, kehadiran Polri dapat dirasakan oleh masyarakat," tambah Indra.
Sebanyak 50 anak mengikuti khitanan massal di Polsek Semarang Tengah. Bahkan, anak-anak didampingi polisi masuk ke ruangan sehingga tidak merasa takut selama proses khitan.
"Terima kasih kepada Polsek Semarang Tengah yang sudah membantu mengkhitankan anak Saya. Sebenarnya sudah lama ada rencana, tapi belum terlaksana. Sekarang pas libur kenaikan kelas, dapat informasi ada khitanan masal, dan Alhamdulillah bisa ikut," ujar Sujono, warga Medoho, Gayamsari.
- Polsek Semarang Tengah Hanya Keluarkan Rekomendasi Konser di Mall Tentrem
- Kapolsek Semarang Tengah Pastikan Informasi Pengobatan Ida Dayak di Semarang Hoax
- Insiden Atraksi Tong Setan di Komplek Dugderan, Satu Orang Dirawat di Rumah Sakit