Anggota Fraksi PKS Diusulkan Jadi Wakil Ketua DPRD Karanganyar

Anggota Fraksi PKS, Darwanto resmi diusulkan sebagai Wakil Ketua DPRD dalam rapat paripurna DPRD Karanganyar dengan agenda pemberhentian dan penggantian pimpinan dewan.


Darwanto menggantikan Rohadi Widodo meninggal dunia karena sakit leukimia belum lama ini. Pimpinan DPRD telah menerima surat dari PKS mengajukan nama Darwanto sebagai calon Wakil Ketua DPRD menggantikan Rohadi Widodo. 

"Hari ini agenda paripurna pemberhentian dan pengusulan untuk penetapan pimpinan Dewan (Wakil Ketua) menggantikan Pak Rohadi," jelas Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo, Senin (3/4). 

DPRD Karanganyar menyerahkan berkas itu ke pemkab setempat untuk dikirimkan ke gubernur. Proses selanjutnya menunggu rekomendasi Gubernur Jawa Tengah. 

"Nantinya untuk pelantikan akan dilaksanakan bersamaan dengan agenda pelantikan pengganti antar waktu (PAW) dua anggota DPRD dari PDIP dan PKS," imbuhnya.  

Pergantian antar waktu ini Sri Hartono mengisi kekosongan kursi DPRD ditinggalkan Rohadi Widodo. Sri Hartono merupakan peraih suara terbanyak kedua di bawah Rohadi Widodo pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 di Dapil 1 Karanganyar, meliputi Kecamatan Karanganyar, Matesih dan Mojogedang.

Sementara PAW dari PDIP atas nama Sulardiyanto dari Dapil 2 meliputi Kerjo, Ngargoyoso, Jenawi, Karangpandan, Tawangmangu. Dia menggantikan almarhumah Supriyatin yang meninggal dunia.

Terpisah, Darwanto mengatakan ini sebenarnya bukanlah hal yang diinginkan. Sosok mendiang masih tetap aktif dan semangat meski dalam kondisi sakit. Sampai akhir hayatnya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Karanganyar. 

"Doakan agar kami bisa melanjutkan perjuangan pak Rohadi dan mewujudkan apa yang menjadi harapannya. Kami kehilangan sosok yang luar biasa. Keteladanan beliau," pungkas Darwanto.