Akibat Hujan Deras, Tanah Longsor Timpa Rumah Warga Purbalingga

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Purbalingga menyebabkan tanah longsor di Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga, Sabtu (13/11) petang.


Longsoran tanah menimpa sebuah rumah milik warga desa setempat.

Kapolsek Pengadegan AKP Susilo mengatakan, peristiwa tanah longsor di Desa Tumanggal terjadi sekira jam 17.00 WIB. Tanah longsor menimpa rumah milik Sunandar (51) di Desa Tumanggal RT 10 RW 3, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga.

"Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut. Namun bagian dapur dan kamar mandi rumah korban mengalami kerusakan cukup parah. Kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta," jelas kapolsek.

Berdasarkan keterangan pemilik rumah, sebelum kejadian hujan deras mengguyur wilayah Desa Tumanggal. Tiba-tiba terdengar suara gemuruh di belakang rumahnya. Saat dilakukan pengecekan didapati bagian belakang rumah sudah rusak tertimpa longsoran tanah.

Penyebab longsor akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut. Air menggerus tanah tebing setinggi enam meter mengakibatkan longsor dan menimpa rumah di bawahnya.

"Selain menimpa satu rumah warga, kejadian tersebut menyebabkan dua rumah lainnya terancam apabila terjadi longsor susulan," kata kapolsek.