AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi, Kamis (12/8), resmi memimpin Polres Salatiga. Mantan Kasat Reskrim Polrestabes Semarang ini, menggantikan AKBP Rahmad Hidayat SS yang ditugaskan menjadi Kapolresta Tegal Kota.
- Sepanjang 2022, Laka Lantas di Salatiga Meningkat 11,6 Persen
- Aksi Peduli Kapolres Salatiga Kunjungi Warga Penderita ODGJ
- Kegiatan Donor Darah di Polres Salatiga Libatkan Pemohon SIM
Baca Juga
Serah terima jabatan dilakukan di Gedung Borobudur Mapolda Jateng bersama pejabat lainnya dipimpin langsung Kapolda Jateng Irjen Drs Ahmad Luthfi SH SST MK, Kamis (12/8).
Dalam pesan singkatnya, AKBP Indra Mardiana menyatakan, akan melanjutkan program positif Kapolres lama karena terbukti berhasil menjaga kondusivitas wilayah Kota Salatiga.
"Ditengah pandemi Covid-19 saat ini, menjaga keberagaman yang ada di Kota Salatiga merupakan tugas dan tanggung jawab Polri, hal ini demi menjaga keberlangsungan sosial ekonomi dan budaya tetap terjaga dan situasi kamtibmas tetap kondusif," ungkap Indra Mardiana.
Dia bertekad, selama menjabat sebagai Kapolres Salatiga, akan berupaya maksimal menerjemahkan visi dan misi serta program baik Polda Jateng maupun Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mewujudkan Polri yang Presisi menuju Indonesia maju.
AKBP Rahmad Hidayat SS menyampaikan, terima kasih atas kerjasama yang berjalan sangat baik selama menjabat sebagai Kapolres Salatiga.
"Selama 18 bulan saya bertugas banyak suka dan dukanya dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat menumbuhkan kedekatan yang luar biasa, dan juga soliditas dengan seluruh stakeholder terkait di Kota Salatiga," ujarnya.
- Dedy Yon Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Jateng
- Usai Sertijab, Setyo Langsung Tancap Gas
- Pesan Masrofi ke Amalia dan Wakhid Jumali : Prioritaskan Desa Ratamba