Ajukan 13 Gagasan, Jashak Berkomitmen Dukung Haji Ischak di Pilkada Tegal 2024

 penyerahan simbolis kemeja relawan Jashak oleh Koordinator Jashak, Awaludin Bachtiar, kepada Haji Ischak di Rumah Sahabat Haji Ischak, Slawi. IST
penyerahan simbolis kemeja relawan Jashak oleh Koordinator Jashak, Awaludin Bachtiar, kepada Haji Ischak di Rumah Sahabat Haji Ischak, Slawi. IST

Jelang Pilkada 2024 Kabupaten Tegal, Jashak (Jakwire Haji Ischak) secara resmi menyatakan dukungannya untuk Haji Ischak Maulana Rohman sebagai calon Bupati Tegal. Komitmen ini ditandai dengan penyerahan simbolis kemeja relawan Jashak oleh Koordinator Jashak, Awaludin Bachtiar, kepada Haji Ischak di Rumah Sahabat Haji Ischak, Slawi.


"Kami berkomitmen untuk memenangkan Haji Ischak di Pilkada 2024 Kabupaten Tegal," ujar Awaludin Bachtiar, yang akrab disapa Tiar, Sabtu (24/8).

Pernyataan tegas ini menjadi tonggak awal gerakan besar yang dipimpin oleh Jashak untuk mengusung Haji Ischak sebagai pemimpin baru yang diharapkan dapat membawa perubahan signifikan bagi Kabupaten Tegal.

Jashak bukanlah gerakan politik biasa. Tiar menjelaskan bahwa Jashak merupakan tim relawan yang terdiri dari teman-teman dekat Haji Ischak dari berbagai latar belakang—baik teman masa kecil, teman sekolah, maupun rekan-rekan yang memiliki semangat muda dan visi yang sejalan untuk memajukan Tegal.

"Jashak ini lahir dari semangat kebersamaan sejak Januari lalu, jauh sebelum masa pemilihan legislatif. Kami semua sepakat untuk mendukung Mas Haji Ischak dalam kancah politik, dan takdir kini memberi amanah untuk maju sebagai calon Bupati Tegal," jelas Tiar.

Keanggotaan Jashak sendiri sangat beragam, mencakup berbagai elemen masyarakat yang bergerak dengan caranya masing-masing. Dengan latar belakang yang berbeda-beda, mereka bersatu dalam satu visi: membuat Kabupaten Tegal lebih baik di bawah kepemimpinan Haji Ischak.

Dalam upaya mendukung Haji Ischak, Jashak juga menyusun 13 gagasan strategis yang mereka sebut sebagai "Nggawe Tegal Luwih Apik." Gagasan ini bukan sekadar janji, melainkan peta jalan yang mereka titipkan kepada Haji Ischak untuk diimplementasikan jika terpilih menjadi Bupati Tegal.

Beberapa poin penting dari 13 gagasan tersebut antara lain Pemerataan Pembangunan Hingga ke Pelosok, Kesejahteraan Petani dan Nelayan, Kesehatan Anak dan Ibu Hamil, Peningkatan Kualitas Pendidikan, Pemberdayaan UMKM, Infrastruktur dan Wisata yang Lebih Baik.

Dengan berbagai program tersebut, Jashak berharap Haji Ischak bisa menjalankan amanah besar ini dengan baik, demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tegal. 

"Jashak hadir untuk Mas Haji Ischak menjadi bagian dari pembangunan dan kemajuan Kabupaten Tegal luwih apik," pungkas Tiar, penuh harapan.