Airlangga: Sesudah Koalisi Bertemu Akan Diumumkan Cawapres Jokowi

Calon wakil presiden untuk Jokowi akan diumumkan setelah pertemuan lanjutan enam pimpinan partai politik pengusung Jokowi dalam waktu dekat ini.


Begitu disampaikan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Majelis Ta'lim Alhabaib Salim Bin Ahmad Bin Jidan, Jakarta Timur, Sabtu malam (28/7).

"Kalau dari hasil pembicaraan, nanti akan ada pertemuan lagi. Jadi sesudah pertemuan itu nanti akan diumumkan (cawapres)," ujar Airlangga kepada Kantor Berita Politik

Namun ia tidak merinci kapan pertemuan juga pengumuman enam pimpinan parpol pengusung Jokowi dilaksanakan.

"Kira-kira ya sebelum tanggal 10 Agustus," ucap menteri perindustrian tersebut.

10 Agustus 2018 merupakan hari terakhir pendaftaran pasangan capres-cawapres pada Pemilihan Umum 2019.