Agustina Wilujeng bersama Iswar Aminuddin, calon pasangan wali kota dan wakil wali kota Semarang Pilwakot 2024, yakin dan optimis bisa mendorong pertumbuhan ekonomi dan mampu menjadikan Semarang magnet investasi.
- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah
- BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara Ajak Masyarakat Tolak Hasil Revisi UU TNI, Kepolisian, Dan Kejaksaan
- Patuh Instruksi Megawati, Bupati Karanganyar Tunda Retret Kepala Daerah PDI-P
Baca Juga
Calon yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ini melihat bahwa kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan investasi dengan memanfaatkan infrastruktur yang berkembang.
Agustina Wilujeng mengatakan, Kota Semarang dapat dilirik investor dan ekonomi daerah serta masyarakatnya bisa maju bila infrastruktur dan pembangunan saling dukung, hingga berdampak bagi perekonomian.
"Kita yakini Kota Semarang potensi daerah dan masyarakatnya bisa menjadi sebuah kota maju. Infrastruktur selalu ditingkatkan dan diharapkan mendukung perekonomian, bisa support antar lini yang dampaknya mensejahterakan masyarakat dan meningkatkan ekonomi daerah," kata Agustin, nama akrab calon wali kota Semarang ini.
Sedangkan calon wakil wali Kota Iswar Aminuddin mengatakan Semarang memiliki investasi berkelanjutan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Infrastruktur juga terus berkembang, sehingga punya potensi membuka peluang investasi, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Dengan infrastruktur berkembang terus, saya dan Ibu Agustina Wilujeng siap menjadikan Semarang magnet bagi investasi, agar meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta ekonomi daerah Kota Semarang bisa tumbuh luar biasa," harap Iswar.
- Paus Pembela Kaum Papa Dan Rentan Nan Sederhana Itu Telah Berpulang
- Jaga Kenyamanan, Dishub Batang Alihkan Truk Sumbu Tiga Ke Jalan Tol
- Kartini Masa Kini, Tetap Berkontribusi Dan Jaga Tradisi