Sebanyak 57 objek wisata dan 30 titik lokasi menjadi prioritas pengamanan selama Operasi Lilin Candi Polres Semarang di tahun 2021.
- Jenazah Syabda Perkasa dan Ibunda Diberangkatkan ke Sragen
- Kapolres Pemalang Tugaskan Bhabinkamtibmas Cari Bayi Stunting
- Cekoki Miras ke Kucing, Remaja di Ambarawa Diperiksa Polisi
Baca Juga
Hal ini terungkap Rapat Lintas Sektoral dalam rangka persiapan menghadapi Perayaan Nataru tahun 2021/2022, di Kabupaten Semarang, Sabtu (18/12).
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika ditengah rapat mengatakan, pengamanan obyek vital dan wisata menerjunkan personil satgas, personil pos pengamanan, dan personil pos perbatasan.
Untuk itu sangat mengharapkan sinergitas dari semua pihak.
"Perlu adanya sinergitas dan kontribusi antar instansi guna optimalnya pelaksanaan Operasi Lilin Candi 2021," ungkapnya.
Sinergitas ini diakuinya semata-mata dalam rangka pengamanan perayaan Nataru 2021/2022 untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan natal dan tahun baru.
Termasuk didalamnya, kontribusi antar instansi guna optimalnya pelaksanaan Operasi Lilin Candi 202. Tak lupa Kapolres menekankan, selama penganan jajarannya tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 ketat.
- Kasat Lantas Polres Semarang Kini Dijabat AKP Lingga Ramadhani
- Polsek Banyubiru Siaga Pasca Lahan Gunung Kelir Terbakar
- Polres Semarang Siapkan Trauma Healing Korban Kecelakaan Tragis Exit Tol Bawen