Sebanyak 2.880 liter minuman keras digilas stoom wals di halaman Kantor Bupati Wonogiri, Kamis (22/12). Sebelum kegiatan tersebut, dilaksanakan kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin tahun 2022 di Alun- alun Giri Krida Bakti Wonogiri.
- Polres Wonogiri Salurkan Berbagai Bantuan ke Masyarakat
- Tiga Hari Berturut di Wonogiri Ditemukan Orang Tewas Mengapung
- Warga Bantaran Rel Dapat Sembako dari Kapolres Wonogiri
Baca Juga
Diantaranya jenis ciu, anggur merah (1.020 liter), anggur kolesom (20 botol), Vodka (10 botol) dan Iceland (10 botol).
“Miras yang dimusnahkan merupakan hasil kegiatan kepolisian yang ditingkatkan oleh Polres Wonogiri dalam rangka cipta kondisi menjelang Perayaan Hari Natal 2022 dan tahun baru 2023 di wilayah hukum Kabupaten Wonogiri,” jelas Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, S.I.K., M.Si.
Dydit menjelaskan, keberhasilan Polres Wonogiri dalam melaksanakan operasi pekat berkat dukungan serta peran aktif dari masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat serta instansi terkait.
Dalam pelaksanaan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) ini telah berhasil menyita 1.022 liter miras dari berbagai merk dan 2.280 liter miras jenis ciu. Selanjutnya, barang bukti berupa miras tersebut akan dimusnahkan bersama.
“Dengan adanya kegiatan pemusnahan barang bukti minuman keras ini akan dapat bermanfaat bagi kita semua, serta untuk menjaga keamanan, ketertiban dalam menjalankan Natal 2022. Sehingga tercipta kenyamanan dalam kehidupan bermasyarakat di wilayah Wonogiri,” harap Kapolres.
- Tingkatkan SDM dan Layanan Kesehatan, Pemkab Barito Selatan Gandeng Unsoed
- NEXA Gandeng Balai Diklat Keagamaan Semarang Ajak Menjaga Kebugaran
- Luluskan 96 Sarjana, Unperba Purbalingga Gelar Wisuda Perdana