Sebanyak 193 juta orang diprediksi bakal memasuki Jawa Tengah pada mudik lebaran tahun 2024 ini.
- Ratusan Pemudik Tiba Di Karanganyar Dalam Program Mudik Gratis Pemkab
- Antisipasi Kecurangan, Reskrim Polres Demak Pantau SPBU
- Meski Tengah Digeber Perbaikan, Ditlantas Polda Jateng Tetap Siapkan Rute Alternatif Mudik
Baca Juga
Dalam mempersiapkan kelancaran arus mudik tahun ini, Polda Jawa Tengah pun menyiapkan 196 pos pengamanan terpadu yang akan tersebar di seluruh wilayah.
Ratusan posko mudik itu akan didirikan di titik-titik rawan kemacetan, kecelakaan, serta di kawasan wisata yang diperkirakan bakal jadi lokasi padat dikunjungi pemudik.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi menjelaskan, pihaknya bersama seluruh pemerintah daerah se-Jawa Tengah dan jajaran kepolisian di lingkup Polda Jawa Tengah telah menyiapkan pengamanan, rekayasa lalu lintas, termasuk juga antisipasi resiko bencana alam selama mudik lebaran tahun ini.
"Segala sesuatunya telah dipersiapkan jadi pengamanan dan kesiapan mendukung mudik Lebaran 2024 ini bisa dilakukan dengan sebaik mungkin," tegas Kapolda Jateng itu, usai mengadakan rapat terbatas bersama para kepala daerah se-Jawa Tengah, di Magelang, kemarin.
Menurut Kapolda, Jawa Tengah pada lebaran ini tetaplah tujuan mudik terbanyak bagi para pemudik dan menjadi wilayah padat dilalui baik di jalur tol maupun non tol, sehingga pihaknya benar-benar memastikan kesiapan pengamanan dan skenario antisipasi kemacetan serta gangguan kamtibmas.
Untuk pelaksanaan nantinya, pasukan pengamanan gabungan bakal disebar guna mengamankan para pemudik baik di perjalanan atau saat berada di tempat tertentu seperti lokasi wisata.
"Pos-pos keamanan pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2024 akan fokus untuk melakukan pengamanan arus mudik dan balik lebaran serta di lokasi-lokasi padat, kawasan wisata. Dengan begitu, diharapkan pengamanan Lebaran 2024 ini bisa menyeluruh tidak hanya untuk mengatur kelancaran arus perjalanan pemudik," katanya.
Kepada para pemudik, Luthfi menghimbau, masyarakat yang mudik pada lebaran tahun ini supaya hati-hati dan mengutamakan keselamatan lalu lintas sejak mudik ke kampung halaman sampai dengan kembali ke tempat asal.
- Viral Napi Buka-Bukaan Beli Layanan Di Rumah Tahanan, Begini Tanggapan Polda Jateng
- Data Lonjakan Kendaraan di Tol Adiwerna, Jelang H-1
- Dirlantas Polda Jateng: Arus Pemudik Signifikan, Terapkan One Way Mulai Brebes Sampai Kalikangkung