Sebanyak 12 Kanit Binmas Polsek Jajaran Polres Sukoharjo mendapat penghargaan dari Kapolres AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
- Polres Sukoharjo Bekuk Lima Pelaku Pencurian Modus Jadi Petugas Pendataan Bantuan Kompor
- Berprestasi dan Berdedikasi, Kapolres Sukoharjo Beri Penghargaan 49 Personel
- Waspadai Provokator Pemilu 2024, Polres Sukoharjo Latihan Sispamkota
Baca Juga
Penghargaan diserahkan di halaman Mapolres Sukoharjo, Senin (22/11).
"Penghargaan diberikan pada Kanit Binmas Polsek Jajaran Polres Sukoharjo telah bekerja dengan baik dalam membina para Bhabinkamtibmas di wilayah polsek masing-masing, khususnya dalam penanganan Covid-19," ungkap Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
Adapun 12 Kanit Binmas mendapat penghargaan adalah Kanit Binmas Polsek Nguter Iptu Gatot Puryanto, Kanit Binmas Polsek Bulu Iptu Sugiyanto, Kanit Binmas Polsek Tawangsari Iptu Ketut Wirawan, Kanit Binmas Polsek Weru Aiptu Sunardi, Kanit Binmas Polsek Kartasura Aiptu Suparto.
Kemudian Kanit Binmas Polsek Grogol Ipda Joko Sutarto, Kanit Binmas Polsek Baki Aiptu Bambang Supana, Kanit Binmas Polsek Mojolaban Aiptu Wiyono, Kanit Binmas Polsek Polokarto Ipda Hartono, Kanit Binmas Polsek Gatak Aiptu Adenan, Kanit Binmas Polsek Bendosari Iptu Supriyadi, dan Kanit Binmas Polsek Sukoharjo Kota Aiptu Ana Kuswati.
Kapolres menuturkan, dengan pemberian penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi semangat personel untuk terus menjalankan tugas dengan baik. Selain itu, untuk memacu personel yang lain untuk dapat berprestasi dalam bekerja sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
- Polres Sukoharjo Bekuk Lima Pelaku Pencurian Modus Jadi Petugas Pendataan Bantuan Kompor
- Berprestasi dan Berdedikasi, Kapolres Sukoharjo Beri Penghargaan 49 Personel
- Waspadai Provokator Pemilu 2024, Polres Sukoharjo Latihan Sispamkota